Kamis, 15 September 2016

Saatnya Wanita Menikmati Solo Traveling Impian



Solo traveling kini bukanlah hal tabu bagi kaum wanita. Ada banyak sekali destinasi wisata yang bersahabat bagi para solo traveler wanita. Jadi, bagi kita yang punya impian untuk solo traveling, tidak perlu ragu untuk mulai mewujudkannya. Solo traveling akan berlangsung lancar dan menyenangkan jika kita punya persiapan matang.

Kalau ingin merasakan solo traveling yang menakjubkan, jangan lupa untuk menyiapkan beberapa hal penting berikut ini :


Jangan Lupa Bawa Tongsis


Ini nih perlengkapan wajib saat kamu akan solo traveling. Tongsis akan membuatmu tidak repot berfoto di destinasi wisata yang indah. Kamu pasti tidak mau melewatkan foto-foto di tempat yang menarik. Jadi, manfaatkan saja promo monopod terbaik saat ini dari MatahariMall. Toko online terbesar di Indonesia ini menyiapkan banyak promo menarik bagi kita yang ingin membeli tongsis atau monopod berkualitas. Tanpa membuat kantongmu jebol, kamu bisa memiliki tongsis bermutu yang kamu butuhkan dengan memesannya secara online.

Mengecek Barang Bawaan Beberapa Kali


Mengecek barang bawaan adalah hal yang tidak boleh kamu lewatkan jika ingin solo traveling. Karena bila kamu solo traveling, kamu tidak bisa mengandalkan siapa-siapa kecuali dirimu sendiri. Meski harus membawa barang bawaan secara lengkap, bukan berarti kamu patut membawa barang-barang dalam jumlah banyak, ya. Jangan sampai kamu malah merasa terbebani dengan barang bawaan yang berlebihan.


Menyiapkan Uang Secukupnya


Demi alasan keamanan selama solo traveling, kamu tidak perlu membawa uang terlalu banyak. Bawalah uang secukupnya untuk digunakan selama dalam perjalanan. Sebagai alternatif, kamu bisa menggunakan kartu debit atau kartu kredit yang jauh lebih praktis dan aman. Sehingga kamu tidak perlu khawatir uangmu akan tercecer sewaktu kamu menggunakannya di tempat traveling.

Pakaian yang Sopan dan Nyaman


Pakaian yang sopan dan nyaman akan membuatmu lebih leluasa beraktivitas di tempat traveling. Jadi, pastikan kita membawa pakaian yang mencukupi dan sopan selama solo traveling. Jangan sampai penampilan yang terlalu vulgar membuat kita rentan jadi korban pelecehana atau korban tindak kriminalitas lainnya.

Jadi, destinasi wisata mana yang akan kamu datangi dalam waktu dekat ini?

Buatlah perencanaan yang detail agar kita bisa merasaka pengalaman solo traveling yang aman dan mengasyikkan.

1 komentar:

Let me know what you think!

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...